Apresiasi dan Penghargaan Para Kaprodi di Lingkungan FITB Periode 2016-2017
fitb.itb.ac.id; 08 Januari 2018. Bertempat di Ruang Rapat Utama Kantor Fakultas FITB, Acara apresiasi dan Penghargaan untuk Ketua Program Studi di Lingkungan Fakultas Ilmu dan Teknologi Kebumian FITB-ITB Periode 2016-2017, berlangsung dengan penuh kehangatan, solid dan sesekali diselingi dengan canda tawa.
Sesuai dengan SK Rektor ITB No. 287/SK/I1.A/KP/2017 tentang Pengangkatan Para Ketua Program Studi Institut Teknologi Bandung Periode 2018-2020, ada beberapa orang Ketua Program Studi di Lingkungan FITB per tanggal 31 Desember 2017 memberhentikan dengan hormat dari Jabatan sebagai Ketua Program Studi dan per tanggal 1 Januari 2018 mengangkat Ketua Prodi untuk Periode 2018-2020.
Apresiasi dan Penghargaan setinggi-tingginya disampaikan langsung oleh Dekan FITB-ITB, Bapak. Ir. Benyamin Sapiie, Ph.D. untuk Para Ketua Program Studi Periode 2016-2017 dan selamat berkerja, terus bersama mengemban amanah untuk membesarkan Institusi kebanggaan bersama yakni Fakultas Ilmu dan Teknologi Kebumian.
Dalam hal ini formasi lengkap Dekanat FITB-ITB, Wakil Dekan Bidang Akademik Bapak. Dr. Eng. Imam Achmad Sadisun, ST, MT dan Wakil Dekan Bidang Sumberdaya Ibu Dr. Ir. Dina Anggreni Sarsito, MT hadir untuk bersama nyampaikan apresiasi ini.
Yth. Bapak. Khoiril Anwar Maryunani, Dr.Ir. MT digantikan oleh Bapak. Yan Rizal R Dr. Ir., Dipl. Geol.
sebagai Kaprodi Magister dan Doktor Teknik Geologi
Yth. Bapak. Armi Susandi, Dr.rer.nat. MT digantikan oleh Bapak. Nurjanna Joko Trilaksono, Dr. S.Si, M.Si,
sebagai Kaprodi Sarjana Meteorologi
Yth. Kosasih Prijatna, Dr. Ir. M.Sc. digantikan oleh Bapak. Dwi Wisayantono, Dr, Ir. MT,
sebagai Kaprodi Magister dan Doktor Teknik Geodesi dan Geomatika
dan Pak. Agus Mochamad Ramdhan, ST, MT, Ph.D digantikan oleh Bapak. Rusmawan Suwarman, Dr, S.Si, MT,
sebagai Kaprodi Magister Teknik Air Tanah.
Hits: 23
No Comments