Enter your keyword

Longsor di Cihanjuang Sumedang

Longsor di Cihanjuang Sumedang

Longsor di Cihanjuang Sumedang

Tim pendahuluan dari KK Geologi Terapan, FITB telah melakukan pengamatan cepat pada lokasi longsoran di Cihanjuang, Cimanggung, Kab Sumedang. Lokasi longsoran masih merupakan lokasi yang berbahaya bahkan setelah terjadi longsoran utama dan susulannya pada 10 januari lalu. Tim ITB berkoordinasi dengan pihak berwenang di lokasi melakukan pengukuran rekahan di mahkota longsoran, dan melihat kemungkinan perkembangan longsoran lebih lanjut.

Dr.Eng. Imam Achmad Sadisun, S.T., M.T, dalam wawancaranya (https://www.itb.ac.id/berita/detail/57710/longsor-di-sumedang-ahli-itb-ingatkan-bahaya-longsor-susulan) memperlihatkan bahwa longsoran susulan masih mungkin terjadi, dan retakan dijumpai pada saat tim ITB melakukan kunjungan pendahuluan pada 12 Januari 2021.

Longsoran utama memiliki gawir longsor saat ini di perumahan SBG, dan zona landakan berada pada area perumahan baru di bawahnya. Material landakan juga terdapat tipis di sekitar masjid di dekat perumahan baru di bawah. Sementara itu longsoran-longsoran kecil Nampak terlihat pada system lereng di daerah tersebut, yang diduga terjadi pada masa musim hujan ini (awal januari 2021). Gawir baru kemungkinan berkembang di sekitar zona longsoran pada zona erosional. Sementara itu tim ITB sendiri menjumpai adanya retakan pada area perumahan di bagian atas, hingga 7 meter dari mahkota longsor eksisting (per 10 januari 2021).

Hits: 6

No Comments

Post a Comment

Your email address will not be published.

EnglishIndonesia