Enter your keyword

Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama dengan Yayasan Konservasi Cakrawala Indonesia dan FITB-ITB.

Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama dengan Yayasan Konservasi Cakrawala Indonesia dan FITB-ITB.

Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama dengan Yayasan Konservasi Cakrawala Indonesia dan FITB-ITB.

Pada hari Selasa, 21 Oktober 2025, Fakultas Ilmu dan Teknologi Kebumian (FITB) ITB telah melaksanakan kegiatan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama dengan Yayasan Konservasi Cakrawala Indonesia.

Kegiatan ini merupakan wujud komitmen bersama dalam mendukung upaya pelestarian lingkungan dan penguatan peran akademisi dalam pengelolaan sumber daya alam berkelanjutan. Melalui kerja sama ini, FITB ITB dan Yayasan Konservasi Cakrawala Indonesia sepakat untuk menjalin kolaborasi dalam bidang riset, kajian, dan dukungan teknis untuk pengembangan sains dan teknologi konservasi kelautan.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Dr.tech. Dudy Darmawan Wijaya, S.T., M.Sc. selaku Dekan FITB, Meizani Irmadhiany selaku Senior Vice President and Executive Chair Yayasan Konservasi Cakrawala Indonesia, Budiati Prasetiamartati selaku Ocean Program Director Yayasan Konservasi Cakrawala Indonesia, para staf pengurus Yayasan Konservasi Cakrawala Indonesia, serta para pakar dari ITB yakni Dr.rer.nat Suliskania Nurfitri, S.Si., M.Si., Karina Aprilia Sujatmiko, S.Si., M.T., Ph.D., dan Miga Magenika Julian, S.T., M.T.

Semoga sinergi ini dapat memberikan kontribusi nyata bagi pembangunan ilmu kebumian yang berwawasan lingkungan serta memperkuat jejaring kolaboratif antara institusi pendidikan dan lembaga konservasi.

Salam
Rudi
Staf Sistem Informasi

Hits: 4

EnglishIndonesia